Text
Ikhwanul muslimin: konsep gerakan terpadu jilid 1
Ikhwanul Muslimin merupakan salah satu organisasi Islam yang memberikan pengaruh terhadap dunia Islam. Organisasi ini telah menginspirasi dan mempengaruhi berbagai gerakan Islam di banyak negara termasuk Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk memahami sejarah dan strategi dakwah yang dilakukan Ikhwanul Muslimin. Penelitian ini menggunakan penelitian kepustakaan dengan mencari data dari buku-buku tentang Ikhwanul Muslimin sebagai sumber primer, dan buku-buku serta artikel terkait lainnya sebagai sumber sekunder. Temuan penelitian ini menunjukkan bahwa dakwah Ikhwanul Muslimin terbagi dalam empat langkah sebagai berikut; pertama, tahap perintisan (1928-1932) ditandai dengan pembangunan madrasah, sekolah ma’had, penerbitan majalah, dan pembangunan panti asuhan. Kedua, tahap pelatihan dan pengembangan (1932-1939), dilakukan melalui dakwah dan kajian di masjid-masjid dan penerbitan surat kabar. Ketiga, fase pembangunan dan perjuangan (1939-1952); pada periode ini mereka menerbitkan majalah al-Ikhwan sehingga menciptakan sistem usrah dan nizham khos. Keempat, fase revolusi (1952-1954); ditandai dengan dibangunnya sekolah Jumat dan berkembangnya kegiatan Jawwalah.
B02495 | 297.65 MAH i | Cyber Library Unas | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain