Text
Audit Kinerja Kebijakan Publik
Kebijakan publik adalah respons pemerintah melalui sistem politik dan birokrasi untuk memecahkan permasalahan di masyarakat. Dalam hal ini, kebijakan publik yang dirumuskan dan dilaksanakan oleh pemerintah akan menentukan hitam-putih dan menuju kemana negara dan bangsa tersebut.
Ada berbagai macam kebijakan publik yang dilaksanakan oleh pemerintah. Kebijakan-kebijakan tersebut tentu memiliki dampak yang besar terhadap kesejahteraan dan kemaslahatan masyarakat umum. Permasalahannya adalah kebijakan-kebijakan yang dirumuskan dan dilaksanakan terkadang belum dapat mencapai tujuan kebijakan publik yang diharapkan dan tidak dapat mengatasi masalah publikdi masyarakat. Di sinilah, peranan audit kinerja kebijakan publik dibutuhkan. Audit kinerja kebijakan publik akan dapat memberikan penjaminan mengenai kualitas perumusan, pelaksanaan, hingga evaluasi kebijakan publik. Buku AUDIT KINERJA KEBIJAKAN PUBLIK â Pengawasan Publik yang Menembus Ruang dan Waktu untuk Mendorong Peningkatan Kinerja Kebijakan Pemerintah dalam Mewujudkan World Class Government ini akan dapat memberikan pandangan dan khazanah tertentu mengenai aspek- aspek di dalam pelaksanaan audit kinerja kebijakan publik. Buku ini membahas mengenai perencanaan audit kinerja kebijakan publik dan pelaksanaan audit kinerja kebijakan publik untuk tahap perumusan kebijakan publik, tahap pelaksanaan kebijakan publik, dan tahap evaluasi kebijakan publik. Selamat membaca.
B26434 | 658.401 KUR a | Cyber Library Unas | Tersedia |
B26435 | 658.401 KUR a | Cyber Library Unas | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain