Text
Prosedur Rancangan Percobaan untuk Bidang Peternakan
Penelitian bersifat dinamis dan multidisiplin. Masalah penelitian biasanya kompleks, dan jawabannya kadang memerlukan usaha bersama para ilmuwan dan peneliti yang berpengalaman luas dan mencakup beberapa disiplin ilmu. Percobaan merupakan “kendaraan” yang secara rasional dapat digunakan untuk mendapatkan informasi yang baru, yang selanjutnya dapat digunakan untuk mengembangkan teori baru dan bahkan menyangkal pendapat atau teori yang lama. Karena percobaan adalah unsur kunci dalam proses ilmiah, sangatlah penting bagi para peneliti untuk memiliki pengetahuan umum tentang merancang, melakukan dan menganalisis percobaan.
B26392 | 630.7 TRI p | Cyber Library Unas | Tersedia |
B26393 | 630.7 TRI p | Cyber Library Unas | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain