Text
Jaksa Agung Soeprapto dan Sejarah Pertumbuhan Kejaksanaan Republik Indonesia
Kesadaran yang kuat pada sejarah akan menjadi pemandu yang lurus bagi sebuah lembaga dalam menentukan langkah-langkahnya. Citra baik sejarah Kejaksaan di masa lampau juga beranjak dari perjuangan Jaksa Agung Soeprapto demi institusi. Keberanian Jaksa Agung Soeprapto dikenal keras dan gigih dalam mengusut kejahatan serta tidak pandang bulu dalam menegakkan hukum.
Selain itu, sejarah Kejaksaan sebagai officer van justitie di era Jaksa Agung Soeprapto juga berpengaruh dalam menjaga keamanan di wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia. Semangat perjuangan Jaksa Agung Soeprapto perlu diteladani oleh seluruh insan Adhyaksa di Tanah Air sebagaimana telah diejawantahkan secara runtut dalam buku ini. Dengan mengingat sejarah, saya berharap Kejaksaan dapat menjadi lembaga yang lebih dipercaya oleh masyarakat, bangsa, dan negara.
Buku ini mengulas tentang biografi Jaksa Agung Soeprapto, yang merupakan Jaksa Agung pertama Republik Indonesia. Soeprapto dikenal sebagai sosok yang gigih dan keras dalam menegakkan hukum. Ia juga dikenal sebagai sosok yang tidak pandang bulu dalam menangani kasus-kasus hukum, baik kasus yang melibatkan pejabat maupun rakyat biasa.
B25718 | Cyber Library Unas | Tersedia | |
B25719 | 347.01 YAH j | Cyber Library Unas | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain